Pelatihan yang di selenggarakan di Gedung Bundar Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman pada tanggal 03 Maret 2018 ini bertujuan untuk melatih mahasiswa untuk menulis proposal untuk bisa mendapatkan Program Hibah Bina Desa (PHBD) dan Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM). Acara yang di hadiri oleh Mahasiswa Fakultas Pertanian ini di mulai dengan sambutan oleh Dekan Fakultas Pertanian yang di wakilkan oleh Kepala Tata Usaha Fakultas Pertanian Afra Tusni Ekawati, S.Pd., M.Si. Acara masuk ke acara berikutnya, Penyampaian oleh pembicara yang pertama iyalah Ir. Julinda Romauli Manullang, MP dengan materi “Kiat-kiat Penyusuan Proposal PHBD dan PKM”. Dalam penyampaiannya mahasiswa harus mencermati panduan terlebih dahulu yang diberikan oleh dikti karena panduan setiap tahun dapat berubah dan serta harus kreatif dalam pembuatannya. Selanjutnya olehProf. Dr. Bernatal Saragih, S.P., M.Si sebagai pembicara kedua dengan materi “Potensi Pengembangan Bahan Pangan Lokal”  Dalam Penyampaianya Seorang pembuat proposal atau tulisan harus bisa betahan dari “gebukan” agar proposal atau tulisannya di terima. Selanjutnya dari Dr. Hadi Pranoto, SP., MP. sebagai pembicara ketiga dengan Materi “Pengenalan dan Penyusunan Proposal Kompetisi Bisnis Mahasiswa Indonesia (KBMI).Setelah setiap Pemberi materi selesai sesi bertanya dibuka. Setelah Sesi tanya jawab selesai selnajutnya ada pemberian sertifikat kepada masing2 pembicara dan sesi pertama acara ditutup dengan istirahat dan makan siang.

Setelah Makan Siang, Acara dilanjutkan dengan cerita Inspiratif dari Mahasiswa Penerima Program Hibah Bina Desa (PHBD) Tahun 2016 dan 2017 yang menceritakan suka duka dalam menjalankan program hibah bina desa dari pembuatan pra-proposal hingga menjalankannya di lapangan. Setelah selesai sesi Inspiratif Mahasiswa, sesi selanjutnya ialah klinik proposal PHBD oleh masing-masing jurusan.